Apa yang Kant Katakan tentang Kebahagiaan?

Dalam forum-forum diskusi tentang filsafat moral Kant, seringkali didengar tanggapan-tanggapan yang menyebut bahwa ajaran moral Kant terlalu melangit, tidak membumi, dan tentunya tidak cocok diterapkan dalam realitas kehidupan sehari-hari.

Tanggapan seperti ini bukanlah hal baru. Adalah Christian Garve, rekan Immanuel Kant sesama filsuf pencerahan Jerman, yang terlebih dahulu menempatkan ajaran moral Kant ke dalam pepatah umum “mungkin hal itu benar secara teori, namun tidak berguna dalam praktik” (that may be correct in theory, but it is of no use in practice),  yang kemudian memicu polemiknya dengan Kant.

Mengapa Garve menempatkan ajaran moral Kant ke dalam pepatah umum tersebut adalah tidak lain karena Kant tidak menganggap kebahagiaan sebagai motif yang sah bagi tindakan moral. Lalu, apa sesungguhnya yang Kant katakan tentang kebahagiaan?

Dalam risalahnya “On the Relation of Theory of Practice in Morals Generally”, yang ia tulis sebagai respon terhadap Garve, Kant menjelaskan bahwa upaya mengejar kebahagiaan adalah kecenderungan alamiah manusia yang tidak harus ditinggalkan ketika kita ingin menjadi pribadi yang bermoral. Namun, motif untuk mengejar kebahagiaan ini tidak boleh terlibat dalam pengambilan keputusan-keputusan moral. Hal itu tidak lain untuk menjaga kemurnian moral itu sendiri. Itulah mengapa Kant, berulang kali menegaskan dalam beberapa karyanya bahwa “moralitas bukan soal bagaimana menjadikan diri kita bahagia, melainkan soal bagaimana menjadikan diri kita layak untuk mendapatkan kebahagiaan sekalipun pada akhirnya kita tidak benar-benar mendapatkannya.

Sepertinya, Garve salah memahami ajaran Kant ini dengan menyebut bahwa satu-satunya kebaikan tertinggi (Summum Bonum) menurut Kant adalah menjadikan diri kita bermoral tanpa mengindahkan kebahagiaan sama sekali.

Dalam sejarah filsafat, upaya untuk mengidentifikasi apa yang layak disebut sebagai kebaikan tertinggi telah melahirkan berbagai macam polemik. Tentu saja, yang paling terkenal adalah polemik antara mazhab Epicurean dan mazhab Stoa. Mazhab Epicurean menyebut kebahagiaan sebagai kebaikan tertinggi, sedangkan kebajikan atau moralitas terletak pada kesadaran bahwa kita telah melakukan hal-hal yang membuat kita bahagia. Mazhab Stoa berpandangan sebaliknya; bagi mereka moralitas atau kebajikanlah yang menjadi kebaikan tertinggi, sedangkan kebahagiaan terletak pada kesadaran bahwa kita telah melakukan kebajikan.

Immanuel Kant memiliki pandangan sendiri terkait apa yang diperdebatkan oleh dua mazhab filsafat klasik tersebut. Kant menjelaskan bahwa kata “tertinggi” (summum) yang ada dalam istilah “kebaikan tertinggi” (summum bonum) memiliki makna yang ambigu. Di satu sisi ia berarti “di atas segalanya” (suprenum). Di sisi lain ia juga bisa berarti “sempurna” (consummatum). Yang pertama adalah kondisi mutlak di mana ia tidak berada di bawah apa pun (originatum). Sementara yang kedua adalah keseluruhan yang bukan bagian dari keseluruhan yang lebih besar dari jenis yang sama (perfectissimum).

Kant setuju dengan mazhab Stoa yang menjadikan moralitas sebagai kebaikan tertinggi karena moralitas sendiri adalah sesuatu yang baik secara inhern dan tanpa syarat. Sementara kebahagiaan hanya dapat disebut baik sejauh ia sesuai dengan prinsip moral. Kant mengatakan, “Kebahagiaan, kendati menjadi sesuatu yang menyenangkan bagi mereka yang memilikinya, dengan sendirinya tidak selalu secara mutlak baik dalam segala hal, namun selalu mengandaikan adanya tindakan yang sejalan dengan hukum moral sebagai syaratnya”.

Sekalipun Kant senada dengan mazhab Stoa terkait moralitas sebagai kebaikan tertinggi, namun ini hanya dalam artian bahwa moralitas “berada di atas segalanya” (suprenum), bukan dalam artian bahwa moralitas itu adalah kebaikan yang sempurna dan menyeluruh. Oleh karena itu, jika gabungan antara moralitas dan kebahagiaan bukanlah hal yang mustahil, tentu gabungan keduanyalah yang paling layak mendapat predikat sebagai kebaikan tertinggi. Dalam risalahnya Kant mengatakan, “Menurut teori saya, moralitas dan kebahagiaan manusia bukanlah satu-satunya tujuan pencipta, melainkan kebaikan tertinggi di dunia, yang terdiri dari kesatuan dan keselarasan keduanya”.

Untuk memahami maksudnya, ada baiknya meninjau kembali pernyataan Kant yang mengatakan bahwa “moralitas adalah soal bagaimana menjadikan diri kita layak untuk mendapatkan kebahagiaan sekalipun kita tidak mendapatkannya”. Pertanyaannya, lalu bagaimana jika ternyata kita mendapatkannya, yaitu mendapat kebahagiaan lewat jalan kebajikan? Tentu inilah yang dimaksud Kant keselarasan antara prinsip moral (menjadikan diri layak bahagia) dengan kebahagiaan.

Dari penjelasan di atas, kita bisa merangkum tiga kondisi yang berlainan terkait moralitas dan kebahagiaan. Pertama, orang telah menjalankan prinsip moralitas, namun, karena beberapa faktor mungkin hidupnya tidak bahagia. Kita tidak bisa menyebut orang tersebut buruk secara moral hanya karena ia tidak bahagia. Yang bisa kita katakan hanyalah bahwa ia adalah orang baik yang malang. Kedua adalah orang yang mengejar kebahagiaan melalui cara-cara yang bertentangan dengan prinsip moral. Dalam kondisi ini tidak ada kebaikan sama sekali. Kita bisa meyebut orang yang demikian sebagai penjahat yang beruntung. Ketiga adalah orang yang selalu berpegang teguh pada prinsip moral dan ia pun berbahagia. Kita akan menyebutnya sebagai orang baik yang beruntung.

Menjadi pribadi yang baik namun tidak bahagia tetaplah terpuji secara moral. Sementara menjadi pribadi yang baik dan bahagia adalah kondisi dari kebaikan yang sempurna. Di sini kita bisa melihat bahwa ajaran moral Kant tidaklah anti terhadap kebahagiaan. Namun, perlu ditegaskan sekali lagi bahwa hasrat untuk mengejar kebahagiaan tidak boleh menjadi motif dalam pengambilan keputusan moral.

Sekarang mari kita kembali kepada persoalan yang telah diajukan di paragraf awal tulisan ini, yaitu terkait tanggapan bahwa ajaran moral Kant tidak berguna dalam praktik. Di sini saya tidak bermaksud membela ajaran moral Kant, melainkan hanya menyajikan pembelaan Kant sendiri atas ajaran-ajaran moralnya. Kant sebenarnya menilai ajaran moralnya jauh lebih praktis dan mudah dipahami oleh orang awam ketimbang ajaran moral apa pun yang menjadikan kebahagiaan sebagai patokan untuk menilai apakah suatu tindakan dapat disebut baik atau buruk.

Menurut Kant, kebahagiaan adalah sesuatu yang tidak pasti. Jika kita bertanya kepada para filsuf penganjur kebahagiaan, “Apa yang harus saya lakukan?”, mereka tentu akan menjawab, “Lakukanlah apa yang membuatmu bahagia”. Tetapi apa yang membuat saya bahagia tidaklah bisa dipastikan begitu saja. Kant memberikan ilustrasi sederhana terkait hal ini, yang kemudian akan saya bahasakan dengan gaya bahasa saya sendiri.

Katakanlah, misalnya, Si A menitipkan barang kepada Si B untuk diberikan kepada Si C. Apa yang harus dilakukan Si B, memberikan barang itu kepada Si C, selaku orang yang berhak atas barang tersebut atau memakai barang tersebut untuk keperluan pribadinya? Opsi mana yang akan membawa Si B pada kebahagiaan? Si B bisa saja memutuskan untuk memakai barang titipan tersebut dengan pertimbangan bahwa Si C mungkin saja belum membutuhkan barangnya.

Si B mengira ia akan berbahagia dengan memakai barang titipan tersebut. Namun, ini tidak pasti. Si C bisa saja menuntut Si B karena telah memakai hak orang lain tanpa seizin pemiliknya, yang akan membawa Si B pada masalah yang lebih besar.

Sebaliknya, anggaplah Si B meyerahkan barang titipan itu kepada pemiliknya dengan mengharap imbalan, entah itu berupa materi maupun reputasi. Ini juga tidak pasti. Semua imbalan yang diharapkan Si B belum tentu ia peroleh. Sementara itu, jika Si B hanya bertindak berdasarkan kesadaran moral, betapapun awamnya dia, dengan sendirinya dia mengetahui bahwa kewajibannya lah memberikan barang tersebut kepada pemiliknya tanpa harus mengharap imbalan apa pun. Kasus seperti ini tentu sering dijumpai dalam realitas kehidupan sehari-hari. Oleh karena itu, “Segala sesuatu dalam filsafat moral yang benar dalam teori juga harus berlaku di dalam praktik”. Demikian Immanuel Kant mengatakan.

Bacaan Lebih Lanjut
Immanuel Kant, Critique of Practical Reason. Simpilicissium Book Farm.

Immanuel Kant, Kritik atas Akal Budi Praktis. Terj. Nur Hadi. Yogyakarta: Pustaka Pelajar. 2005.

Immanuel Kant. On the Relation of Theory of Practice in Morals Generally dalam On the Common Saying: That May be Correct in Theory, but it is of no Use.

Howard Williams. Christan Garve and Immanuel Kant; Some Incidents in the German Enlightenment. Enlightenment and Dissent. 29, 171-92.

About Minrahadi Lubis

Pelajar Filsafat

View all posts by Minrahadi Lubis →

85 Comments on “Apa yang Kant Katakan tentang Kebahagiaan?”

  1. Мечтаете о быстром займе без отказа? ALL-CREDIT.RU воплощает мечты в реальность! Здесь собраны лучшие МФО 2024 года, предлагающие кредит онлайн срочно на карту без отказа . Наши консультанты помогут вам получить займ и избежать долговой ямы.

    ALL-CREDIT.RU предлагает микрокредиты для всех: с плохой кредитной историей, безработных и самозанятых. МФО часто проводят акции и предлагают займы под 0% для новых клиентов. Минимальные требования: возраст от 18 лет, паспорт и именная банковская карта. Всё онлайн, оформление займет не более 10 минут, а деньги поступят мгновенно и круглосуточно. Ставка не превышает 0.8% в день, без штрафов, возможна пролонгация на 7 дней.

  2. Официальный сайт вход на Бинариум binariums.net

    По вопросу бинариум вход на торговую платформу вы на правильном пути. На платформе Binarium можно осуществлять торговые операции и зарабатывать быстрые деньги. Они проводятся строго по графику работы рынка Forex, то есть по будням.

  3. Быстрое получение взять займ без отказа быстро в 2024 году стало реальностью благодаря новым предложениям МФО. Эти организации не проводят проверки кредитной истории и не требуют множества документов. Все, что нужно – паспорт и банковская карта. Деньги поступают на счет практически мгновенно, что позволяет решать финансовые вопросы в кратчайшие сроки. Это удобный и надежный способ получения финансовой поддержки в любых ситуациях.

  4. В условиях динамично развивающегося финансового рынка важно иметь доступ к актуальной информации о новых микрофинансовых организациях. какие мфо дают займ с просрочками представляет список новых МФО, которые предлагают современные и гибкие условия займов. Эти организации стремятся завоевать доверие клиентов, предоставляя прозрачные и выгодные условия, что делает их отличным выбором для тех, кто ищет надёжные и инновационные финансовые решения.

  5. Fantastic beat I would like to apprentice while you amend your web site how could i subscribe for a blog site The account helped me a acceptable deal I had been a little bit acquainted of this your broadcast offered bright clear concept

  6. Its like you read my mind You appear to know a lot about this like you wrote the book in it or something I think that you could do with some pics to drive the message home a little bit but instead of that this is fantastic blog An excellent read I will certainly be back

  7. Melbet Zakaznicka podpora je dostupna 24/7, aby vam pomohla s jakymikoli problemy. Tento online portal nabizi hry od prednich svetovych poskytovatelu. Muzete sledovat zive prenosy a zaroven sazet na vysledky. V nabidce jsou take ruzne bonusy pro nove i stavajici hrace. Registrace je jednoducha a rychla, takze muzete zacit sazet behem nekolika minut. Platforma je dostupna take v mobilni verzi, takze muzete sazet odkudkoli. Muzete se tesit na vysoke vyhry a sirokou nabidku her. Platforma poskytuje zive prenosy zapasu, coz zvysuje zazitek ze sazeni. Tento web nabizi take virtualni sporty a e-sporty. Registrace vam otevre pristup k rade skvelych her a vyhod.

  8. Your blog is a treasure trove of valuable insights and thought-provoking commentary. Your dedication to your craft is evident in every word you write. Keep up the fantastic work!

  9. Thanks I have just been looking for information about this subject for a long time and yours is the best Ive discovered till now However what in regards to the bottom line Are you certain in regards to the supply

  10. My brother suggested I might like this website He was totally right This post actually made my day You cannt imagine just how much time I had spent for this information Thanks

  11. Keep up the fantastic work! Kalorifer Sobası odun, kömür, pelet gibi yakıtlarla çalışan ve ısıtma işlevi gören bir soba türüdür. Kalorifer Sobası içindeki yakıtın yanmasıyla oluşan ısıyı doğrudan çevresine yayar ve aynı zamanda suyun ısınmasını sağlar.

  12. Our Lucky Jet review offers a comprehensive guide to maximizing your winnings. Learn expert strategies, discover game features, and find out how to win more often.

  13. Подбираешь беспроблемное игровой клуб во имя крупных кушей в периоде 2025?

    Перечень классных казино онлайн Российской Федерации уже в наличии! Десятка лучших – 10 заслуживающих доверия сервисов обладающих бесспорными платежами имеющих крупными выгодами ожидают лично тебя в рамках нашем личном Telegram-канале! Вступай и делай ставки по-крупному
    онлайн казино с карточными играми

  14. Сайты о покере: Твой Навигатор в свете виртуальных игр

    В мире покера онлайн существует большое количество источников, которые способны содействовать вам сделаться добротнее, отыскать подходящую площадку для игры и быть в ведении последних новостей. Сегодня мы побеседуем о том, какие сайты о покере могут являться полезны как новичкам, так и опытным игрокам. Приготовьтесь узнать о источниках, которые содействуют вам поднять твою игру на новый разряд!

    Какие сайты о покере способны быть полезны?

    Рейтинги и обзоры покеррумов: Эти сайты содействуют вам отыскать лучший покеррум для игры на реальные деньги, сравнив различные площадки по безопасности, ассортименту забав, бонусам и мнениям. Сайты со стратегиями и образованием: Эти источники предлагают заметки, видеоуроки, и интерактивные орудия, которые помогут тебе освоить базис игры, совершенствовать свою стратегию и научиться совершать правильные решения в всякой положении. Площадки и комьюнити: На этих сайтах вы способны общаться с другими участниками, формулировать вопросы, делиться собственным опытом и выучиваться на сторонних промахах. Сайты с новостями о покере: Эти источники держат вас в курсе последних новостей о покерных турнирах, переменах в установлениях и иных событиях в мире покера. Сайты для отслеживания статистики: Эти сайты позволяют отслеживать ваши результаты, рассматривать игру и находить немощные точки.

    Типы сайтов о покере:

    Рейтинговые сайты: Помогают выбрать лучший покеррум, сопоставляя различные площадки по важным параметрам. Обучающие сайты: Предоставляют учебные материалы, от базиса до продвинутых тактик. Новостные сайты: Публикуют новости, беседы, и аналитические покеррумы для россии статьи о покере. Форумы и комьюнити: Формируют платформы для общения между участниками. Аналитические сайты: Содействуют участникам отслеживать свой прогресс и рассматривать собственную участие.

    Как использовать сайты о покере для совершенствования своей игры:

    Приступите с базиса: Если вы новичок, изучите базовые установления и стратегии на образовательных сайтах. Следите за новостями: Пребывайте в ведении последних случаев в мире покера, чтобы не пропустить ничего важного. Используйте площадки: Общайтесь с иными участниками, формулируйте запросы и делитесь собственным опытом. Рассматривайте собственную участие: Применяйте рассмотретельные сайты, чтобы обнаружить собственные ошибки и действовать над ними. Не страшитесь учиться: Постоянно совершенствуйте свои навыки, читая заметки, взирая видеоуроки и практикуясь на практике. Ищите испытанные сайты: Выбирайте надежные и проверенные источники, чтобы не угодить на сайты мошенников.

    Поделитесь своим опытом!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *